Related items based on your search keywords will be listed here.

Home>For Jobseeker > Cari Kerja Tanpa Pengalaman? Siapa Takut!
For Jobseeker

Cari Kerja Tanpa Pengalaman? Siapa Takut!

Karina

May 04 • 6 min read

cari-kerja-tanpa-pengalaman-siapa-takut

Kamu baru lulus S1 atau S2 lalu ingin segera memasuki dunia kerja?

Sekarang masalahnya, dari sekian banyak lowongan kerja yang kamu lihat, mereka selalu mencantumkan pengalaman kerja minimal 1 tahun. Lantas apa yang harus kamu lakukan? Jangan khawatir, berikut adalah rahasia yang perlu kamu tahu untuk melamar pekerjaan jika kamu belum memiliki pengalaman bekerja.

1. Bangun fondasi yang kuat

Untuk memulai perjalanan di dunia kerja, kamu harus memiliki fondasi yang kuat. Jika kamu belum memiliki pengalaman bekerja, kamu bisa membangun fondasi dengan pengalaman lain yang pernah kamu dapatkan selama kamu masih seorang pelajar, misalnya pengalaman berorganisasi, pengalaman aktif di ekstrakurikuler, atau pengalaman menjadi panitia suatu acara. Kamu harus mampu menjelaskan peranmu dalam kegiatan-kegiatan tersebut dan manfaat apa yang bisa kamu berikan kepada perusahaan dari pengalaman yang kamu miliki itu.

cari-kerja-tanpa-pengalaman-siapa-takut

Selain pengalaman ekstrakurikuler, kamu juga bisa menambahkan prestasi yang pernah kamu capai selama kamu belajar di universitas. Cantumkan prestasimu dalam CV, terutama yang relevan dengan posisi yang kamu lamar. Misal jika kamu pernah mendapat juara 1 dalam program penelitian mahasiswa, kamu bisa mencantumkannya ketika kamu mendaftar posisi Research Analyst. Prestasi itu akan menjadi salah satu poin plus untukmu karena kamu telah memiliki bekal hardskill untuk posisi tersebut.

2. Cari pengalaman nyata

Sebelum benar-benar memasuki dunia kerja, kamu bisa mencari pengalaman nyata dalam bekerja melalui aktivitas volunteer maupun magang. Volunteer adalah cara termudah dan tercepat dalam mendapatkan pengalaman bekerja. Memang dalam volunteer kamu tidak dibayar, tetapi manfaat yang kamu dapatkan jauh lebih besar daripada sekadar bayaran kerja. Selain untuk membangun koneksi, kamu juga akan merasakan betapa bahagianya menolong orang lain yang sangat membutuhkan.

cari-kerja-tanpa-pengalaman-siapa-takut Opsi lain yang bisa kamu eksplor untuk mendapatkan pengalaman adalah melalui program magang. Dengan mengikuti program magang, kamu akan memperoleh pengalaman kerja yang lebih terstruktur. Carilah perusahaan yang membuka lowongan magang yang sesuai dengan bidang kerja yang ingin kamu masuki nantinya. Kamu bisa mencari lowongan magang di halaman Kalibrr berikut.

3. Bangun jaringan yang luas

Karena kamu belum memiliki pengalaman, bargaining position kamu dalam dunia kerja juga masih rendah. Untuk meningkatkannya, kamu perlu memperluas jaringan dalam dunia kerja.

cari-kerja-tanpa-pengalaman-siapa-takut Kamu bisa memulai dengan menghubungi teman lama atau orang terdekat yang sudah bekerja di suatu perusahaan. Kamu bisa memanfaatkan media sosial untuk terhubung dengan orang lain. Dengan menggunakan media sosial, kamu bisa membangun eksistensi diri untuk mendapat tawaran pekerjaan, tetapi jangan sampai melupakan komunikasi langsung ketika ingin memperluas jaringan. Pertemuan tatap muka biasanya akan lebih efektif dan menjanjikan.

4. Percaya diri dan selalu belajar

Percaya diri adalah kunci utama untuk meraih kesuksesan. Tunjukkan bahwa meskipun kamu baru lulus, kamu memiliki kemampuan untuk menjalankan pekerjaan dengan baik. Kepercayaan diri harus kamu tunjukkan mulai dari kamu menulis CV hingga mengikuti wawancara kerja tahap akhir.

cari-kerja-tanpa-pengalaman-siapa-takut Imbangi kepercayaan dirimu dengan kemauan untuk terus belajar. Satu penolakan dari suatu perusahaan tidak boleh mengurangi rasa percaya dirimu. Hal itu berarti kesempatan bagimu untuk belajar lebih keras. Kamu bisa menambah kemampuan di luar bidangmu dengan belajar lewat kursus, perbanyak membaca, dan mengikuti seminar-seminar tentang leadership dan softskills.

5. Bersikap realistis

Meskipun kamu sudah menambah pengalaman dengan mengikuti berbagai kegiatan, kamu harus memahami posisimu dengan baik. Carilah pekerjaan yang tepat dan sesuai dengan kemampuanmu. Pilihlah pekerjaan yang bisa membuatmu menonjol dalam pekerjaan itu, bukan sekedar pekerjaan yang menurutmu bisa kamu jalani. Persaingan di dunia kerja begitu ketat. Jadi, jika kamu tidak bisa menonjol dalam suatu pekerjaan, posisimu bisa digantikan oleh kandidat lain yang jauh lebih mampu dari kamu. Sebagai lulusan baru, ini merupakan tantangan besar bagimu. Kekuatan dan ketahananmu di dunia nyata diuji mulai dari pencarian kerja ini. Jangan berhenti mencari pekerjaan sebelum kamu mendapatkan satu pekerjaan yang benar-benar pas untukmu. Nikmatilah proses ini dan percaya bahwa perjuanganmu akan membuahkan hasil yang setimpal.


Masih mencari informasi lowongan pekerjaan? Cek halaman Kalibrr berikut dan dapatkan peluang kerja di perusahaan-perusahaan terbaik Indonesia! Kamu juga bisa mengikuti akun Instagram dan Facebook Kalibrr untuk mendapatkan tips dan informasi terbaru seputar pencarian kerja, lho!

Share Via:

About The Writer

Hello, my name is Karina and I work as a freelance contributor at Kalibrr. I enjoy reading self-improvement books and working out. More about Karina

Comments (0) Post Comment

No comment available yet!